test

Mi 5 BootLoop dan Restart Fastboot

Hai Master .. muncul lagi nih update informasi dari kami, setelah sekian lama fakum karena kesibukan di dunia offline. Beberapa waktu yang lalu, kami menerima smartphone Xiaomi - Mi 5 dalam kondisi BootLoop dan Mi 5 yang selalu restart berulang ulang masuk ke mode Fastboot. Kedua smartphone tersebut kami eksekusi melalui perbaikan program atau yang dikenal dengan flashing. Dengan satu cara untuk kedua Mi 5 yang rusak software nya, dan tentunya ada perbedaan yang kami temui saat proses flashing kedua smartphone tersebut.

Proses perbaikan software yang pertama, kami mengalami kegagalan, artinya setelah Mi 5 selesai di flashing tidak bisa normal tetapi malah error. Berikut penjelasan dari proses yang pertama kami alami dalam hal ini Mi 5 yang error restart fastboot. 

Yang kami lakukan sebelum flashing, tentunya sudah disiapkan bahan yang dibutuhkan :
1. install PC Suite Xiaomi
2. install QDLoader HS-USB Driver 32-64bit ( kami menggunakan OS Windows 64 )
3. firmware versi : gemini global images_V7.2.4.0.MAAMIDC_20160129.0000.14_6.0 global
4. tool fasboot
5. miflash unlock en 3.3.525.23

Bagi yang membutuhkan semua bahan diatas, dapat diunduh di bawah.

Pertama, kami lakukan unlock bootloader. Dengan menggunakan file miflash unlock, pastikan komputer atau laptop terhubung ke internet. [ Tutorial dibawah bagi pengguna Xiaomi - nomer atau simcard yang dipakai ]

1. Sign in to your Mi Account : masukkan alamat email atau nomer phone atau ID pemilik smartphone, jika lupa password maka Anda harus membuat atau mengajukan pemulihan password dengan memberi imformasi nomer phone yang lain. Agar proses kirim kode verifikasi akun,  bisa langsung diterima ( karena berlaku 1 hari ). Setelah mendapat balasan kode verifikasi, masukkan di kolom verifikasi dan langsung buat password baru ( terdiri dari 1 huruf besar dan beberapa angka  )

2. Setelah terhubung ke akun miunlock, sambungkan Mi 5 ( dalam kondisi on ) ke komputer  dan terdeteksi oleh server miunlock , langsung saja klik tombol unlock dan tunggu sampai proses selesai.

unlock bootloader Mi 5 sukses


Kedua, jalankan Miflash. Ekstrak firmware tgz masukkan filenya
Ketiga, posisikan Mi 5 ke mode download - caranya : tekan dan tahan tombol Volume atas, Home dan Power
Keempat, klik refresh di kolom Miflash - pastian COM sudah terdeteksi
Kelima, Pilih proses flash all - menu berada dibagian bawah tool miflash
Keenam, Klik Flash - tunggu sampai proses flashing selesai

Biasanya Mi 5 langsung reboot, jika tidak lakukan lepas sambungan kabel data dari komputer dan hidupkan. Seperti yang kami sebutkan diatas, bahwa proses flashing Mi 5 mengalami kegagalan. Mi 5 tidak bisa hidup, malah tampilan layar keluar gambar pinguin.
Mi 5 Brick Pinguin
Untuk masalah keluar gambar pinguin di Mi 5 cukup lakukan dengan Fastboot secara paksa dengan mengunduh file tool fastboot

Link Download :

Simak Video tutorialnya :

Salam Master
Mi 5 BootLoop dan Restart Fastboot Mi 5 BootLoop dan Restart Fastboot Reviewed by mastersolusi ponsel on 19:22 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.